Jika anda menggunakan Gili-SMS dengan modem wavecom 1206B, 1306B, Siemens C55, M55 dan terjadi error 1006 Cannot Open Com Port, pastikan terlebih dahulu driver modem sudah di-install dan samakan konfigurasi di Gili-SMS dengan nomor COM yang digunakan oleh modem. Anda bisa melihatnya di Device Manager pada bagian Ports(COM & LPT).
Jika driver sudah ter-install dan ternyata di Device Manager terdapat tanda seru(Exclamation) seperti gambar diatas maka driver harus di-install kembali karena driver tersebut tidak dapat digunakan dengan modem.
Selama kami melakukan testing, hal ini terjadi karena driver prolific yang ter-install tidak cocok. Jika anda sudah pernah melakukan instalasi driver dengan installer Prolific PL2303 mungkin ini penyebabnya. Pastikan terlebih dahulu di Control Panel / Add Remove Program jika terdapat item PL-2303 USB-to-Serial lakukan uninstall (remove) lalu restart komputer.
Setelah restart lakukan instalasi kembali driver modem dengan driver lain. Anda bisa men-download nya disini. Semoga bisa membantu 🙂